Kamis, 16 Desember 2010

TRADING FOREX DENGAN ROBOT (EA)

Robot Forex (Expert Advisor), kedengarannya keren dan memang keren…Dia hanya sebuah perangkat lunak untuk membantu trade kita, untuk bertransaksi dan mengeksekusi secara otomatis. Mantap…! Nah, begitu banyak jenis dari obot trading ini, termasuk strateginya. Masing-masing robot pun punya rule, kelebihan dan kelemahan. Kalau nasib kita lagi mujur dan taat rulenya, secara umum dia sangat membantu pencapaian profit kita. Namun kalau tidak cocok, tentu malah hanya menghabiskan uang kita.

Masing-masing robot punya keunggulan, nah disini yang perlu kita pahami, manakala apa? Rule yang membuat profit itu seperti apa? Dengan modal berapa? Dia cocok pada account apa dan broker apa?..Waktunya kapan untuk mengaktifkan robot trading ini? Profit yang didapat rata-rata perhari berapa? .Kalau Anda merasa robot trading itu sinkron dengan trading dan style Anda, maka layak dimiliki. Kalau Anda tidak cocok, maka Anda tidak perlu menggunakannya. Karena hanya akan merugikan Anda.

Penggunaan robot (EA) benar-benar bisa membuat uang yang luar biasa di forex. Banyak kawan yang pada akhirnya menyerahkan kepada robot untuk mengerjakan trade-nya, dengan kenyataan bahwa dia bisa membuktikan dengannya dia bisa profit, Apalagi pada saat-saat sebelumnya, yang dia lakukan trading manual malah sering loss, akhirnya tambatan akhir dengan EA ini. Kalau EA komitmen menghasilkan uang yang luar biasa ya sudah, tidak berpaling dari EA. Tetapi kalau kita sudah sesuai rule dll masih saja loss berarti performance dari EA itu sendiri sangat buruk. Oleh karena itu kalau Anda memiliki EA, perlu diuji terlebih dahulu pada demo account.

Saya memiliki account mutlak robot forex trading otomatis yang benar-benar masuk perdagangannya. Biarlah dia menjalankan tugasnya, biar saya -tinggal-tinggal- atau jika saya meninggalkan komputer pun tidak masalah, dan semua hari terasa di sorga, wkwkwkww….. saya tidak bersemangat mencari nama robot forex yang lain atau yang luar biasa ideal. Bagi saya profit sedikit asal bisa harian, saya bersyukur alhamdulillah.

Expert Advisor hanya dapat berjalan pada platform / software trading MetaTrader dan dibuat menggunakan bahasa pemrograman yang amat mirip dengan C++ untuk membantu mengambil keputusan dalam trading dan mengatasi kelemahan dari sifat manusia dalam bertrading, sebagai contoh : rasa lelah, takut, serakah, tidak konsisten, dan lain sebagainya.

Expert Advisor yang seringkali disebut robot forex dapat melakukan beberapa eksekusi trading secara otomatis dan relatif lebih cepat daripada manusia karena itu fasilitas ini sangat cocok bagi trader yang menginginkan kemudahan dalam trading. Trader tidak harus memantau pergerakan forex (valas) secara nonstop seperti apa yang umumnya dilakukan trader jika memiliki floating loss. Expert Advisor (Robot Forex) dapat mengambil alih dalam melakukan open order, close order yang telah profit, cut loss, ataupun money management. Tetapi patut diingat bahwa anda tidak dapat sepenuhnya bergantung terhadap Expert Advisor (Robot Forex) tanpa mengerti cara, dasar, dan mekanisme trading forex itu sendiri. Peran serta trader sangatlah penting dalam trading menggunakan robot forex, karena timing dan setting yang tepat dalam penggunaan Expert Advisor (Robot Forex) akan menentukan kesuksesan trader.

Namun perlu saya tambahkan bahwa, analisa yang digunakan oleh EA murni teknikal dengan menggunakan history pergerakan harga beberapa candle yang telah berlalu dan indicator, makanya jika kita ingin menjadi trader yang tidak hanya mengandalkan robot saja, perlu belajar fundamental biar bisa trading dengan baik. Mosok trader koq pake robot mulu….? Jika kita sudah menguasai teknikal dan fundamental kita gak butuh EA lagi, lho?!. Dari sekian banyak trader sukses rata-rata mereka tidak menggunakan EA dan lebih enjoy dengan trading manual karena sudah bisa memahami market dengan analisanya. Jadi, ya terserah… hidup adalah pilihan!

Memang terasa lebih bahagia jika kita bisa menganalisa dengan benar dan menghasilkan profit. Jika menggunakan EA kita masih merasa kuatir juga jangan-jangan EA yang dipakai malah gak profitable. TETAPI JIKA SUDAH BERTAHUN-TAHUN DENGAN MANUAL LOSS TERUS YA LEBIH BAIK PAKE EA YANG PROFITABLE.

Ya sudah deh, saya hanya berharap Anda dalam keberhasilan mengesankan dalam setiap upaya forex Anda....!

5 komentar:

  1. Dengan menggunakn EA pasti bakalan lebih disiplin. Cum memang harus bisa settingnya. dan tentunya kita juga harus memahami dasar dasar trading manual juga. So far, saya masih trading manual sih di broker OctaFx. Tapi memang dengan memanfaatkan kontes tradingnya juga buat mengasah kemampuan trading

    BalasHapus
  2. Bonus Deposit Opsi Biner

    Akhirnya, bonus yang benar-benar jujur!

    1.Buat akun Anda dalam 5 menit saja
    2.Lakukan deposit tanpa komisi
    3.Dapatkan bonus +30% dari deposit Anda bonus yang sepenuhnya dapat ditarik

    www.ayrex.com/id/bonus#/

    BalasHapus
  3. Bonus Deposit Opsi Biner

    Akhirnya, bonus yang benar-benar jujur!

    1.Buat akun Anda dalam 5 menit saja
    2.Lakukan deposit tanpa komisi
    3.Dapatkan bonus +30% dari deposit Anda bonus yang sepenuhnya dapat ditarik

    www.ayrex.com/id/bonus#/

    BalasHapus
  4. Kaos keberuntungan FBS

    Klien FBS selalu tampil dengan gaya

    1. Deposit dana di akun trading Anda minimal $500
    2. Tradingkan 2 lot di akun trading Anda
    3. Pilih dan pesan kaos keberuntungan FBS dari bagian “Promosi dan Bonus” di Personal Area Anda
    4. Dapatkan kaos keberuntungan sebagai hadiah dari FBS


    fbs.com/promo/happytshirtfbs

    BalasHapus
  5. Kaos keberuntungan FBS

    Klien FBS selalu tampil dengan gaya

    1. Deposit dana di akun trading Anda minimal $500
    2. Tradingkan 2 lot di akun trading Anda
    3. Pilih dan pesan kaos keberuntungan FBS dari bagian “Promosi dan Bonus” di Personal Area Anda
    4. Dapatkan kaos keberuntungan sebagai hadiah dari FBS


    fbs.com/promo/happytshirtfbs

    BalasHapus